Nama resimnya adalah LKMM TD XIII HMTC. Dilaksanakan 19-22 Agustus 2010 (on going) dan pesertanya adalah mahasiswa 2009 yang sudah menjadi anggota himpunan.
Peserta diharuskan mengikuti seleksi berupa screening (wawancara kelayakan). Nah peserta TD XIII HMTC kali ini berjumlah 56 orang.
Dalam TD, dibudayakan untuk memakai pakaian pelatihan yang berarti:
cowok: celana kain gelap, kemeja cerah, dasi, sabuk, fantovel hitam, kaos kaki, dan rambut rapi, memakai jaket himpunan
cewek: sama, cuma pake rok gelap yang berbeda, dan rambut dikuncir, serta memakai jaket himpunan
Pakaian pelatihan ini dimaksudkan untuk menyesuaikan dengan kegiatan TD yang bersifat seperti pelatihan. Selain menjaga kerapian, peserta juga diharap menjaga sikap selama pelatihan.
Yang saya tidak suka dari pakaian pelatihan adalah fantovel, karena pada hari pertama saja, fantovel saya rusak, solnya copot. Akhirnya harus pinjam ke temannya teman yang sepatunya agak kekecilan. :(
Peserta akan diberi materi "manajemen kegiatan" oleh pemateri yang disebut pemandu. Pemandu didampingi oleh operator yang bertugas memperkenalkan pemandu pada peserta, membantu dalam penampilah slide, serta membuka dan menutup diskusi materi.
Pemandu memiliki nama pemberian yang diambil dari tokoh-tokoh wayang kulit Jawa. Jadi ada mas Kresna, Baladewa, Arjuna, Srikandi, dan sebagainya. Peserta diwajibkan memanggil pemandu dengan nama wayang yang sudah diberikan bagi masing-masing pemandu.
Peserta juga memiliki nama unik yang terdiri dari 2 kata yang memiliki kesinergisan. Misalnya nama saya adalah "Mur Baut". Nama-nama lain misalnya "Bulan Bintang", "Cahaya terang", dan "Jantung Hati."
Dalam TD ini, ada hal unik, yaitu pemberian reward pada peserta yang aktif di kelas dengan tanda smiley. Sedangkan yang kurang aktif akan diberi sad smiley. Smileys ini lalu ditempel/ dipajang di daftar nama yang ditempel di dinding.
Lalu ada juga inbox amplop-amplop yang diletakkan di luar kelas. Tiap peserta dan panitia OC memiliki satu inbox amplop. Tujuan pemberian inbox ini adalah untuk bisa memberi saran/ masukan pada peserta/ panitia yang dimaksud.
Selain itu ada juga jargon dari angkatan TD XIII selama masa pelatihan untuk memberi semangat mengikuti pelatihan. Jargon kami angkatan XIII adalah "Beerrrrrrr--semangat!! YA!!!"
Durasi pelatihan dimulai dari jam 8 pagi hingga 8 malam/ lebih. Sebelum diakhiri, ada sesi Evaluasi yang berisi kekurangan-kekurangan selama hari itu, baik dari panitia, pemandu, maupun peserta. Penyampaian evaluasi dilakukan secara diskusi dan sharing.
Sabtu, 21 Agustus 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 comments:
Posting Komentar