Sabtu, 16 Januari 2010

Rangkuman Mata Kuliah Semester I Teknik Informatika



Well, well, well...

Meskipun buta pada awalnya, semester I ini ternyata lebih mudah dipahami pada saat akhir-akhir menjelang liburan... Curang...

Langsung aja. Ada ENAM mata kuliah:  

Pemrograman Terstruktur, Sistem Digital, Aljabar Linier, Sistem Teknologi dan Informasi, Kalkulus I, dan Bahasa Inggris.


I. Pemrograman Terstruktur (PT)
Mata kuliah ini mempelajari pemerograman melalui bahasa pemrograman C (tapi tahun lalu pake Java, tergantung...). Jadi kalau mau dapat nilai bagus, kuncinya:
  • Hafal sintaks-sintaks dalam bahasa yang dipelajari dan tahu konsep/ manfaatnya/ cara kerjanya
  • Rajin-rajin latihan ngoding/ memprogram dengan kasus/ masalah yang berbeda-beda. 
Ngoding bisa dilakukan di software khusus (namanya compiler), yang harus dilakukan: cukup ngetik dengan bahasa pemrog, seperti ngetik di notepad. Lalu jalankan hasil kodingan itu dengan tekan tombol Run. Si Compiler akan menjalankan program (tulisan) tadi dengan sendirinya.

Compiler yang saya pake kemarin Dev-C++...

Buku yang dipakai adalah "Problem Solving and Program Design in C" karya Jery N. Hanly dan Elliot B. Koffman.

Tugas-tugasnya tentu saja disuruh bikin program, mulai dari yang sederhana sampai yang kompleks. Puncaknya biasanya adalah dengan membuat game dari bahasa itu. (Tapi tergantung dosennya. Kemarin dosen saya tidak memberi tugas game)

Satu lagi yang tidak kalah penting: Praktikum PT
Pada praktikum, kita diberi modul-modul (modul I, modul II, III, dst) yang harus diselesaikan secara kelompok. Waktu pengerjaannya terbatas.

Kemaren, saya dkk dapat 4 modul yang harus diselesaikan dalam 2 minggu (semuanya), jadi satu modul cuma dikerjakan 3 hari. Satu modul membahas satu bab/ materi tertentu yang berkaitan dengan bahasa pemrograman yang dipakai.

Modul/ praktikum dikerjakan di lab Pemrograman bersama kelompok, dengan cara ngoding langsung ke komputer lab. Soal untuk praktikum di lab ini baru bisa dilihat pada saat praktikum. Jadi kita ngoding langsung di tempat.

(bersambung...)


credits: www.uky.edu

2 comments:

Tin mengatakan...

mantap nih kak buat yang mau masuk Teknik Informatika (macam aku nih) hehe..
informasinya bermanfaat sekali :) *lanjut baca postingan yang lain*

Putrialtika mengatakan...

infonya membantu, thankyou ka

Posting Komentar